Sering kali, perasaan jenuh melanda ketika berada di tempat ini. Tempat dimana sebagian kebutuhan hidup akan terpenuhi dengan bekerja di sini.
Jenis pekerjaannya sama sekali bukan menjadi penyebab jenuh itu muncul. Akan tetapi disebabkan oleh sifat dan tabiat dari (satu-dua) orang yang memiliki pengaruh besar di sini.
Jenuh, jenuh. Ingin saja memecahkan gelas dihadapan orang itu agar dia tahu keramaian yang berlangsung dalam hati ini.
Tapi itu, tak dilakukan.
Untung saja ada beberapa orang yang menjadi kawan dan alasan untuk bertahan.
Biarlah waktu yang memproses jalan terbaik yang akan ditempuh.
Sehingga suatu saat, akan tiba masa dimana berhenti menjadi solusi terbaik....
AKU, dengan segala keramaian di hati.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar