Berada dalam ketidakpastian, itu sangat tidak menyenangkan.
Hal itulah yang hampir setiap hari Saya rasakan. Setiap saya merasa sepi dan sendiri, maka dengan mudah pikiran itu akan melintas.
Saya selalu meyakinkan diri saya bahwa ini adalah keputusan yang telah saya pilih, maka saya harus bertanggung jawab terhadap keputusan ini. Meski kenyataannya nanti sesuai harapan atau tidak sesuai harapan. Maka, saya harus siap menerima segala kemungkinan yang akan terjadi.
Berikan, keluarkan, dan lakukan lah yang terbaik. Kemudian serahkan semuanya pada ALLAH yang Maha Kuasa. Persoalan jadi tidaknya saya ke Negeri Sakura, Kelak waktu yang akan menjawabnya.
Ganbatte Kudasai !
Tidak ada komentar:
Posting Komentar